Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bengkulu Satu bersama jajaran pimpinan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Satu Wilayah Bengkulu melaksanakan kunjungan kerja kepada Gubernur Provinsi Bengkulu Rohidin Mersyah di Kantor Gubernur Bengkulu, Kecamatan Padang Harapan, Kota Bengkulu, Provinsi Bengkulu (Rabu, 30/8).
Turut hadir dalam kunjungan kerja tersebut Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Bengkulu Bayu Andy Prasetya, Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Bengkulu dan Lampung, Tri Bowo, Kepala kanwil Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJPBC) Sumatera Bagian Barat Estty Purwadiani Hidayatie, dan Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJPKN) Lampung dan Bengkulu Dudung Rudi Hendratna.
“Secara rutin KPP Pratama Bengkulu Satu melakukan kunjungan kerja ke Gubernur Bengkulu untuk melakukan sinergi dan koordinasi bersama dalam mengoptimalkan penerimaan negara. Penerimaan negara merupakan kerja bersama antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah untuk menghasilkan penerimaan yang optimal,” ujar Nanik Triwahyuningsih selaku Kepala KPP Pratama Bengkulu Satu
Kemenkeu Satu wilayah Bengkulu mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Provinsi Bengkulu yang selalu menjalin kerja sama dengan Kementerian Keuangan. Kunjungan kerja dilakukan dalam rangka menjalin silaturahmi dan memperkuat sinergi antara Kemenkeu dengan pemerintah daerah dalam pengelolaan keuangan di wilayah Provinsi Bengkulu.
Pewarta:Wisnu Saka Saputra |
Kontributor Foto:Tim Dokumentasi |
Editor: Raden Rara Endah Padminingrum |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 14 kali dilihat