Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Palopo, Ahmad Fudholi, menandatangani pakta integritas didampingi oleh para kepala seksi struktural dan supervisor fungsional di Auditorium Sawerigading KPP Pratama Palopo (Rabu, 12/12). Penandatanganan itu disaksikan oleh seluruh pegawai yang hadir dalam acara tersebut. Tujuan penandatangan pakta intergritas adalah untuk memperkuat komitmen bersama dalam pencegahaan tindak korupsi serta menumbuhkan keterbukaan dan kejujuran.
Penerapan pakta integritas dalam penyelenggaraan pemerintah merupakan suatu langkah aktif untuk memastikan bahwa aparatur sanggup untuk melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya serta peran dan wewenangnya sesuai dengan peraturan yang berlaku.
Pakta Integritas ini memuat beberapa poin antara lain :
1. Berjanji untuk berperan aktif dalam pemberantasan dan pencegahan korupsi;
2. Melaksanakan tugas dengan batasan-batasan kewenanganya;
3. Bersikap jujur, transparan dan Obyektif;
Penandatanganan dokumen pakta integritas ini bertujuan untuk meningkatkan serta menguatkan integritas pada tiap pegawai KPP Pratama Palopo, agar dapat membawa dampak positif di lingkungan KPP Pratama Palopo sehingga mewujudkan instansi yang akuntabel, transparan, dan bertanggung jawab.
- 201 kali dilihat