Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Siak Sri Indrapura menggelar kegiatan Knowledge Sharing Forum (KSF) di Kabupaten Siak (Kamis, 15/9). KSF merupakan forum diskusi dan berbagi ilmu baik mengupas serta membahas berbagai kasus, regulasi, serta solusi perpajakan instansi pemerintah  baik dari narasumber maupun antara sesama instansi pemerintah.

Acara ini diikuti oleh 40 Bendahara Instansi Pemerintah dan 122 bendahara kampung di lingkungan Kabupaten Siak dari tanggal 12 s.d. 15 September 2022. Adapun Instansi Pemerintah yang mengikuti KSF diantaranya Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (PDK), Dinas Perpustakaan, Dinas Kesehatan, Badan Perencanaan Pembangunan (Bappeda), Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Kecamatan Sungai Apit, Dinas Komunikasi dan Informasi, Desa Sungai Rawa Kecamatan Sungai Apit, Dinas Pariwisata, Kecamatan Lubuk Dalam, Dinas Perikanan dan Peternakan, dan instansi lainnya dan lain-lain.

Dalam kesempatan yang sama, hadir Kepala KP2KP Siak Sri Indrapura Jefrinaldi yang sekaligus menjadi narasumber dalam acara tersebut. “KP2KP Siak Sri Indrapura kali ini menggelar Kegiatan Forum Diskusi sebagai wadah bagi Bendaharawan Instansi Pemerintah untuk menyampaikan pertanyaan terkait kasus yang selama ini belum terpecahkan oleh Bapak/Ibu selaku bendahara instansi terkait,” ungkap Jefrinaldi dalam sambutannya.

Jefrinaldi juga menyampaikan pentingnya forum diskusi ini mengingat masih banyak para Bendahara Instansi Pemerintah yang belum sepenuhnya memahami regulasi serta solusi dalam pemenuhan kewajiban perpajakan instansi pemerintah. Ia juga berharap para bendahara dapat berbagi kasus dan kendala yang terjadi di lapangan sehingga KP2KP Siak Sri Indrapura dapat mencarikan solusi yang terbaik.

“Oleh karena itu, saya harap agar semua bendahara instansi pemerintah dapat hadir dan mengikuti kegiatan tersebut, mengingat hal ini sangat penting dan agar tidak terdapat lagi kendala dalam pemenuhan kewajiban perpajakan,” lanjut Jefrinaldi.

 

Pewarta: Ericha Oktavia Hery
Kontributor Foto: Sandhika Prastino
Editor: Mutia Ulfa