Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Limboto melaksanakan kegiatan asistensi dan bimbingan teknis di Kelas Pajak KP2KP Limboto, Gorontalo (Selasa, 9/7). Bimbingan teknis ini terkait penggunaan aplikasi e-Bupot Subunit Instansi Pemerintah untuk bendahara sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) di Kabupaten Gorontalo.
Kegiatan ini kembali dilakukan karena bendahara baru silih berganti berdatangan ke KP2KP Limboto untuk mendapatkan bimbingan pembuatan billing. Beberapa bendahara baru menyampaikan bahwa mereka belum memahami tata cara penggunaan aplikasi e-Bupot karena tidak mendapatkan penjelasan dari bendahara sebelumnya.
Pelaksana KP2KP Limboto Jose Andre Saragih memberikan penjelasan terkait pengenaan pajak atas transaksi yang dilakukan oleh sekolah dan tata cara pembuatan billing untuk pembayaran pajaknya. Dalam kegiatan ini, Jose mempraktikkan secara langsung cara membuat billing sembari menjelaskan menu-menu pada tampilan aplikasi, mulai dari login pada laman subunitip.pajak.go.id, kemudian cara membuat billing sesuai dengan jenis pajaknya, sampai dengan cetak atau simpan billing.
“Ternyata cukup mudah ya Pak prosesnya, dari kemarin saya salah masuk situs yang harusnya di DJP Online. Terima kasih banyak atas penjelasannya,” ujar salah satu bendahara.
Jose berharap melalui kegiatan ini, bendahara sekolah yang baru diangkat dapat memahami dengan baik penggunaan aplikasi e-Bupot dan dapat menyelesaikan kewajiban perpajakan bendahara sekolah dengan baik dan tepat waktu.
Pewarta: Niken Widyastuti |
Kontributor Foto: Niken Widyastuti |
Editor: Syafa'at Sidiq Ramadhan |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 10 kali dilihat