KPP Pratama Barabai mengadakan Pekan Panutan Pajak yang dilaksanakan di Kantor Bupati dan Wakil Bupati Hulu Sungai Tengah (Kamis, 27/2). H. A. Chairansyah selaku Bupati Hulu Sungai Tengah serta Berry Nahdian Forqan selaku Wakil Bupati Hulu Sungai Tengah melakukan pelaporan SPT Tahunan di awal waktu yaitu pada bulan Februari 2020 melalui e-Filing. 

“Bagi yang sudah memiliki NPWP agar segera melaporkan SPT secara tepat waktu. Mari menjadi contoh dan panutan agar kita selaku aparat bisa dicontoh oleh masyarakat untuk menyampaikan SPT Tahunan kita tepat waktu. Lebih awal lebih nyaman. Pajak kuat Indonesia Maju,” ajak Chairansyah.

“e-Filing adalah penyampaian secara elektronik yang berbasis internet. Jadi setiap masyarakat bisa menggunakan internet dan melakukan pengisian SPT secara mandiri melalui situs web www.pajak.go.id. Jadi, tidak perlu lagi ke KPP Pratama Barabai untuk penyampaian atau pengisian SPT,” kata Gurning, Kepala KPP Pratama Barabai. Ia menambahkan bahwa pihaknya siap membantu apabila ada masyakarat terdapat kesulitan dalam melaporkan SPT secara e-Filing.

Atas keteladanan dua Pejabat Daerah tersebut, Kepala KPP Pratama Barabai memberikan apresiasi berupa plakat penghargaan. Chairansyah berharap Aparatur Sipil Negara (ASN) bisa jadi panutan masyakarat dengan melaporkan SPT-nya secara tepat waktu dan ikut menggiring tercapainya penerimaan negara dengan membayar pajak agar dapat dinikmati bersama.