Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Payakumbuh menggelar kegiatan Business Development Service (BDS) di Gedung PLUT-KUMKM, Sarilamak, Kab. Lima Puluh Kota (Selasa, 13/10). Kegiatan Business Development Service (BDS) tersebut diadakan dengan menggandeng Dinas Koperasi dan Perdagangan Kab. Lima Puluh Kota serta Bank Nagari Cabang Payakumbuh.              

BDS kali ini dihadiri 25 peserta yang merupakan pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kab. Lima Puluh Kota. Adapun materi yang disampaikan yaitu Insentif Perpajakan bagi UMKM oleh Mariana selaku Tim Penyuluh Perpajakan dan Aplikasi QRIS oleh Bank Nagari Cabang Payakumbuh. KPP Pratama Payakumbuh berharap dengan adanya kegiatan tersebut, dapat membantu meningkatkan pengetahuan dan mempermudah proses bisnis UMKM di Kabupaten Lima Puluh Kota.