Lapangan parkir motor KPP Pratama Malang Utara diramaikan dengan kehadiran UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) yang berasal dari 4 (empat) kelompok paguyuban UMKM di Malang Raya (Kamis, 23/6). Acara ini diadakan dalam rangka Bussines Development Services (BDS) yang merupakan agenda tahunan di KPP Pratama. Selain bazar, diadakan juga kelas pajak mengenai edukasi bagi Wajib Pajak UMKM.

Bertemakan 'Bersama UMKM Pajak Kuat Indonesia Maju', KPP Pratama Malang Utara mengharapkan terciptanya pengertian bahwa pentingnya UMKM dalam perekonomian Indonesia, terutama perpajakan. Kelas pajak dibuka oleh Dwi Ismurdiono, Kepala KPP Pratama Malang Utara. Materi perpajakan mengenai tarif pajak UMKM PP 23 Th 2018 dan peraturan terbaru mengenai batasan penghasilan yang dikenai pajak sesuai UU No 7 Th 2021 disampaikan oleh Andreas Adianta, penyuluh pajak KPP Pratama Malang Utara.

Selain itu, para peserta UMKM juga digabungkan kedalam sebuah grup Whatsapp di mana para peserta dapat saling berbagi informasi baik mengenai dagangan dan bisnisnya. Informasi mengenai sosialisasi dan kelas perpajakan juga dapat disebarluaskan melalui grup tersebut.