Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Badung Utara dan KP2KP Kerobokan kembali menyelenggarakan tes cepat (rapid test) Covid-19 bagi seluruh pegawainya di Aula Lantai 3 KPP Pratama Badung Utara (Selasa, 10/11).
Tes cepat Covid-19 didadakan setiap bulan maksimal tanggal 10 sebagai langkah preventif pencegahan dari Covid-19 bagi seluruh pegawai. Sebanyak 108 pegawai dari KPP Pratama Badung Utara dan KP2KP Kerobokan serta 26 pegawai honorer dan satpam, semua berpartisipasi untuk memutus mata rantai karena pegawai juga berinteraksi dengan wajib pajak di kantor.
Hal tersebut membuat kantor pusat peduli akan kesehatan para pegawai di lingkungan Direktorat Jenderal Pajak. Membuat kantor lebih waspada dan dapat mengambil penanganan yang cepat. Jika ada pegawai yang hasil tesnya reaktif maka kantor pajak Badung Utara dapat segera mengawal pegawai yang reaktif untuk dilakukan tes lebih lanjut yaitu tes usap PCR (swab test PCR).
Pada hasil tes kali ini ada tiga orang yang memiliki hasil reaktif, oleh karena itu kantor segera memfasilitasi swab test dan hasilnya negatif semua. Dengan begitu masyarakat yang akan berkunjung ke kantor pajak dapat merasa aman, sehat dan nyaman selama berada di lingkungan kantor tanpa takut tertular Covid-19 dengan catatan disiplin menerapkan protokol kesehatan.
- 32 kali dilihat