Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Makale menyelenggarakan kegiatan Tax Goes To School (TGTS) 2023 di Aula SMK Negeri 2 Toraja Utara (Senin, 24/7).
"Kami senang Teman-Teman dari KP2KP Makale bisa hadir dan memberikan edukasi kepada siswa-siswi mengenai pajak, semoga kegiatan ini bisa bermanfaat dan membuka wawasan kami mengenai pajak," ujar Kepala SMK Negeri 2 Toraja Utara dalam sambutannya pada pembukaan kegiatan TGTS 2023.
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Anwar Simorangkir selaku Kepala KP2KP Makale mengenai peran pajak dalam pembangunan Indonesia. Sebagai pemegang kontribusi terbesar dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), pajak memiliki banyak manfaat terutama dalam bidang pendidikan. Tidak lupa juga dijelaskan bahwa setiap warga negara yang sudah memenuhi syarat subjektif dan objektif memiliki kewajiban untuk membayar pajak atas penghasilan yang diterima.
"Nah, sebagai pelajar, Adik-Adik juga memiliki peran dan kontribusi tersendiri dalam membangun negeri, misalnya dengan giat belajar, memiliki prestasi yang baik, dan mematuhi tata tertib yang ada," ujar Anwar dalam penjelasannya mengenai kewajiban perpajakan.
200 peserta yang hadir dalam aula tersebut menunjukkan sikap kompetitif saat memasuki sesi kuis. Beberapa pertanyaan mengenai materi yang telah disampaikan dapat dijawab dengan baik. Sebagai reward, peserta yang dapat menjawab pertanyaan diberikan suvenir yang telah disiapkan oleh pegawai KP2KP Makale. Kegiatan dilanjutkan dengan sesi foto bersama, sesi ini juga menjadi penutup dari kegiatan TGTS di SMK Negeri 2 Toraja Utara.
Melalui kegiatan TGTS ini, Kepala KP2KP Makale berharap dapat memberikan pemahaman kepada generasi muda untuk dapat memiliki sikap sadar pajak sejak dini, sehingga dapat menjadi wajib pajak yang taat dan berkontribusi bagi pembangunan negara.
Pewarta: Septiana Indra Dewi |
Kontributor Foto: Septiana Indra Dewi |
Editor: Lucky Timotius Pelealu |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 18 views