Bertempat di Markas Komando Strategis Angkatan Darat (KOSTRAD) Batalyon Infanteri (Yonif) 501 Para Raider, pagi itu pukul 10.00 WIB berlangsung pertemuan Kepala KPP Pratama Madiun, Rizaldi, dengan Komandan Yonif 501/Bajra Yudha Madiun, Letkol.Inf Arief Widyanto (Rabu, 29/3). Pertemuan ini dalam rangka silaturahmi kedua pimpinan instansi sekaligus membahas peningkatan kerja sama antara KPP Pratama Madiun dan Batalyon Infanteri 501 KOSTRAD.
Turut hadir mendampingi Kepala KPP saat itu antara lain Hevy Sugeng Prayitno, Kepala Seksi Pengawasan VI, Deddy Hariyanto sebagai. Kepala Kantor Pelayanan, Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Caruban, Thirteenanto Riyani Septiananda sebagai Fungsional Penyuluh serta Dedy Nugroho staf Sub Bagian Umum dan Kepatuhan Internal. Sedangkan dari pihak Yonif 501 turut serta mendampingi Komandan Batalyon adalah Wakil Komandan Yonif 501 Mayor Inf Putra Wardani beserta staf.
Rizaldi pada kesempatan itu menyampaikan terima kasih kepada Komandan Yonif 501 atas kesempatan yang diberikan kepada KPP Pratama Madiun untuk berkolaborasi dengan Yonif 501. Kolaborasi tersebut berupa kegiatan Spectaxcular yang diselenggarakan bergabung dengan perayaan Hari Ulang Tahun KOSTRAD ke- 62 di markas Batalyon Yonif 501/Bajra Yudha. Kegiatan tersebut dalam rangka mengingatkan masyarakat terhadap kewajiban perpajakannya. Melalui kegiatan Spectaxcular yang dilaksanakan pada tanggal 19 Maret 2023 yang lalu tersebut sekaligus mempublikasikan manfaat pajak termasuk di dalamnya untuk penguatan alutista, peningkatan kesejahteraan prajurit dan semua aspek pertahanan dan keamanan.
Arief Widyanto menyampaikan juga ucapan terima kasih atas kerja sama yang selama ini dilaksanakan bersama dengan KPP Pratama Madiun. Program Duta E-Filing sangat bermanfaat guna membantu prajurit dalam melaksanakan hak dan kewajiban perpajakan. Sedangkan program Spectaxcular yang dikemas menyatu dengan perayaan hari jadi KOSTRAD dapat meningkatkan kedekatan Yonif 501 dengan masyarakat.
Kedua pimpinan bersepakat untuk meningkatkan kerja sama kedua institusi di masa yang akan datang. Pada kesempatan itu Arief mengajak para prajurit Yonif 501 dan masyarakat untuk sadar pajak, karena pajak adalah tulang punggung negara. “Lapor pajak dan bayar pajak adalah wujud cinta tanah air,” tegas Arief. Sebelum mengakhiri pertemuan kedua pimpinan saling bertukar cindera mata.
KPP Pratama Madiun selalu mengembangkan hubungan dengan para pemangku kepentingan demi mencapai tujuan bersama.
Pewarta: Hevy Sugeng Prayitno |
Kontributor Foto:Dedy Nugroho |
Editor: Siti Nurchoiriyati |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 27 views