
Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Situbondo kembali menyelenggarakan kegiatan Tax Goes To School (TGTS) Tahun 2023 (Rabu, 14/6). TGTS merupakan kegiatan yang diadakan rutin tiap tahun sebagai wadah edukasi perpajakan yang diperuntukkan bagi pelajar jenjang Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA) maupun perguruan tinggi. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya pajak sejak dini.
Pada edisi kali ini, kegiatan tersebut dilaksanakan secara serentak di dua tempat yang berbeda, yakni di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Banyuputih dan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Situbondo. Total siswa dari kedua sekolah yang menjadi peserta dalam kegiatan TGTS mencapai 180 orang dengan rincian 100 siswa MAN 2 Situbondo dan 80 siswa SMAN 1 Banyuputih.
Kepala Sekolah MAN 2 Situbondo H. Puji Pinarto menyambut baik pelaksanaan kegiatan ini. “Pajak merupakan sumber penerimaan terbesar yang memiliki banyak manfaat, salah satunya adalah pendidikan. Siswa siswi bisa belajar di sekolah ini dengan gratis merupakan bentuk nyata manfaat pajak. Diharapkan dengan adanya kegiatan Tax Goes To School siswa siswi bisa semakin memahami dan turut berkontribusi membangun negara melalui pajak," ujar Puji.
Narasumber pada kegiatan ini terdiri dari 3 Asisten Fungsional Penyuluh KPP Pratama Situbondo yaitu Hendy Hermawan, Hafid Kartika Adi Putra, dan Aditya Kurniawan Wijaya. Mereka secara bergantian menjelaskan mengenai konsep sederhana sumber dan pemanfaatan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), dimana pendapatan negara terbesar diperoleh dari penerimaan pajak.
“Manfaat pajak sangat luas. Adik-adik bisa duduk di sini dan belajar merupakan salah satu bentuk manfaat pajak. Tak hanya itu, bantuan dana Bantuan Operasional Satuan Pendidikan (BOSP) dan beasiswa bidikmisi juga merupakan salah satu bentuk manfaat dari pajak,” ungkap Hendy.
Saat kegiatan berlangsung, para siswa sangat antusias mengikuti jalannya acara tersebut. “Acara TGTS hari ini sangat seru, penyampaiannya mudah dipahami serta games yang dibawakan kakak-kakak petugas pajak sangat seru. Kami berharap tahun depan TGTS diadakan kembali di sekolah kami,” ungkap salah satu siswa MAN 2 Situbondo.
Pewarta: Dian Puspitasari |
Kontributor Foto: Dian Puspitasari |
Editor: Anum Intan M |
- 25 views