Rumah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kabupaten Jepara, bekerja sama dengan KPP Pratama Jepara, menggelar edukasi perpajakan dengan tema “Efisiensi Layanan Bagi UMKM Via Digitalisasi” dalam salah satu sesi acara BRINkubator 2023 kepada para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang berada dalam naungan Rumah Badan Usaha Milik Negara di Rumah BUMN BRI Kecamatan Jepara, Kabupaten Jepara (Rabu, 24/5).

Penyuluh Pajak Jepara Sakha menjadi narasumber pada acara yang dihadiri oleh 25 peserta UMKM binaan. Dalam pembukaannya, Sakha menjelaskan mengenai pengertian pajak menurut Undang-undang agar peserta memahami pentingnya pajak bagi negara dan masyarakat. Sakha kemudian menjelaskan Layanan Perpajakan yang dapat dilakukan melalui laman pajak.go.id, antara lain terkait Pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan melalui e-Form dan pembayaran pajak melalui e-Billing. Selain itu, Sakha juga menjelaskan penerapan terkait Penghasilan Tidak Kena Pajak (PTKP) bagi UMKM yang diatur dalam Undang-undang Nomor 7 Tahun 2022 tentang Harmonisasi Peraturan Perpajakan. Lebih lanjut, Sakha menutup materi dengan memberikan penjelasan mengenai pemadanan data Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).

“Saya harap setelah sosialisasi ini, Bapak/Ibu dapat memahami pentingnya pajak dan dapat melaksanakan kewajiban perpajakan dengan baik dan benar, karena pajak yang Bapak/Ibu bayar akan kembali lagi dalam berbagai manfaat kepada Bapak/Ibu semua," ungkap Sakha.

Acara ditutup dengan sesi tanya jawab, kuis untuk melihat sejauh mana pemahaman peserta mengenai materi yang diberikan, dan pemberian cenderamata bagi peserta yang aktif bertanya serta pemenang kuis. Afif Panca, salah satu peserta UMKM Binaan menceritakan mengenai manfaat pajak yang telah dirasakan. “Saya termasuk yang menikmati uang pajak, Mas, karena saya adalah salah satu penerima beasiswa bidikmisi dari pemerintah.”

“Nah, tanpa kita sadari sebenarnya manfaat pajak sudah kita rasakan sehari-hari, salah satu contohnya sudah diceritakan oleh mas Afif,” ujar Sakha menanggapi cerita dari salah satu peserta. Kemudian acara di akhiri dengan sesi foto bersama dan pemberian plakat kepada Pengurus Acara BRINkubator 2023

 

Pewarta: Sakha Maajid
Kontributor Foto: Sista Noor Rizqika
Editor:Dyah Sri Rejeki

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.