Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Tilamuta memberikan edukasi dan dialog perpajakan secara one-on-one kepada Wajib Pajak Usahawan Kecamatan Tilamuta, Kabupaten Boalemo, Gorontalo (Senin, 3/4). Edukasi dan dialog perpajakan ini membahas mengenai fungsi dari kode transaksi saat pembuatan faktur pajak.
Bertempat di KP2KP Tilamuta, Penyuluh KP2KP Tilamuta Niken Widyastuti menjelaskan pentingnya mengetahui kode transaksi saat membuat faktur pajak. Menurut Niken, kesalahan penggunaan kode transaksi berakibat faktur pajak tidak dapat dilakukan penggantian, melainkan pembatalan kemudian terbit faktur pajak menggunakan kode yang benar. Niken juga menjelaskan bahwa kode transaksi berguna untuk menunjukan siapa yang menjadi lawan transaksi pengusaha.
Diakhir kegiatan, Niken bersyukur kepada wajib pajak karena sudah melaksanakan kewajiban perpajakannya. Niken juga mengimbau kepada wajib pajak tersebut untuk selalu melaksanakan kewajiban perpajakan dengan baik dan benar.
Pewarta: Elrandi Gunarsya |
Kontributor Foto: Elrandi Gunarsya |
Editor: Syafa'at Sidiq Ramadhan |
- 15 views