Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Serang Timur melaksanakan kegiatan asistensi pemadanan Nomor Induk Kependudukan (NIK) menjadi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) di perusahaan Lapi Laboratories, Kibin (Kamis, 9/2). Kegiatan dibuka dengan sambutan dan imbauan kepada tenaga kerja perusahaan Lapi Laboratories oleh Nurawah sebagai perwakilan pimpinan perusahaan Lapi Laboratories.
Selanjutnya, kegiatan diisi dengan asistensi pemadanan NIK menjadi NPWP diikuti dengan asistensi pengisian Surat Pemberitahuan Tahunan Orang Pribadi yang diikuti oleh tenaga kerja Lapi Laboratories. Kegiatan ini merupakan salah satu upaya meningkatkan kesadaran wajib pajak akan kewajiban perpajakannya oleh Tim Penyuluh Pajak KPP Pratama Serang Timur.
Pewarta: Ari Vanensia Nainggolan |
Kontributor Foto: Ari Vanensia Nainggolan |
Editor: Ida Laila |
- 14 views