Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bandung Bojonagara menggelar Sosialisasi Pelaporan SPT Tahunan Orang Pribadi sekaligus pemadanan NIK-NPWP kepada  para karyawan Hotel Novotel Bandung dengan narasumber Penyuluh Pajak Luski Dean Peryusfita dan Rinda Rachmawati yang didampingi Kepala Seksi Pelayanan Iman Permana Ardi Kelana di Bandung  (Jumat, 11/2).

“Kegiatan ini kami adakan untuk meningkatkan pelayanan kepada wajib pajak, jadi kami memberikan asistensi secara langsung sehingga tidak selalu wajib pajak yang harus datang ke kantor kami, tetapi kami yang mendatangi wajib pajak untuk memberikan layanan,” tutur Iman dalam sambutannya.

Kegiatan tersebut menjadi salah satu upaya yang dilakukan KPP Bojonagara untuk mencapai target kepatuhan pelaporan SPT Tahunan dan pemutakhiran data mandiri terkait pemadanan NIK-NPWP.

Sebelum acara dimulai, para karyawan Hotel Novotel Bandung sudah bersiap dengan gawai dan bukti potong pajak 1721 A1-nya masing-masing. Para karyawan juga aktif bertanya pada saat tutorial pengisian SPT berlangsung.

 “Terimakasih KPP Bojonagara karena hari ini karyawan Novotel Bandung sudah lapor SPT semua, pengisiannya mudah. Alhamdulillah  jemput bola ke kami, dan semuanya dipermudah,” tutur Dadan Koswara, salah seorang karyawan Novotel Bandung.

 

Pewarta: Tiara Astri Dwiutami
Kontributor Foto: Aditya Novian Pratama
Editor: Sintayawati Wisnigraha