Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Sengkang melakukan kunjungan kerja ke Kampus Universitas Puangrimaggalatung di Jalan Sultan Hasanudin, Sengkang, Kab Wajo (Jumat, 3/2).

Dalam kunjungan kali ini KP2KP Sengkang dihadiri oleh Kepala KP2KP Sengkang, Riza Kurniawan beserta jajarannya yaitu Dian Vitara Rachman dan Muhammad Afif Kurniawan bermaksud untuk melakukan audiensi dan ingin menjalin sinergi secara lebih lanjut antara KP2KP Sengkang dengan Universitas Puangrimaggalatung.

Rombongan KP2KP Sengkang diterima langsung oleh Rektor Universitas Puangrimanggalatung, Prof Dr Imran Ahmad beserta jajarannya yaitu Wakil Rektor I, Dr. Muh. Hasbi Abbas dan Wakil Rektor II, Dr. Muhammad Nur,beserta beberapa mahasiswa yang tergabung dalam relawan pajak di ruang Rektor lantai I Universitas Puangrimanggalatung.

Mengawai sambutannya, Kepala KP2KP Sengkang menyampaikan apreasiasi kepada seluruh keluarga besar civitas akademika Universitas Puangrimanggalatung yang telah berperan aktif dan terlibat secara secara langsung terhadap program relawan pajak. Terdapat mahasiswa mahasiswi yang mendaftar sebagai relawan pajak, dan setelah melalui program seleksi dan wawancara terdapat 4 mahasiswa mahasiswi yang lolos sebagai relawan pajak dari Universitas Puangrimanggaltung.

Relawan Pajak sangat membantu kegiatan pelayanan di KP2KP Sengkang, terutama berkaitan dengan asistensi dan pendampingan para wajib pajak dalam pelaporan SPT tahunan baik SPT 1770 S maupun SPT 1770 SS. Kepala KP2KP Sengkang juga menyambut baik rencana kegiatan Kuliah Umum Perpajakan yang akan diselenggrakan pada 8 Februari 2023 yang diperuntukkan bagi seluruh mahasiswa mahasiswi semester IV. Kegiatan ini sesuai dengan progam, Inklusi Kesadaran Pajak, serta Edukasi Perpajakan bagi mahasiswa mahasiswi dalam meyiapkan generasi mendatang yang sadar dan peduli pajak. Riza Kurniawan menawarkan kerja sama lebih intensif terutama dalam hal pendalaman pemahaman terkait ilmu perpajakan serta update peraturan terbaru bagi para dosen dan mahaiswa mahasiswa di Universitas Puangrimalanggatung.

Dalam sambutannya Rektor Universitas Puangrimaggalatung, Imran Isamil, menyambut baik ajakan kerja sama tersebut. Bak gayung bersambut, Imran Isamil berjanji akan lebih meningkatkan kerja sama antara Universitas Puangrimanggaltung dan KP2KP Sengkang di masa mendatang.

Kerja sama ini tentunya memberi manfaat yang besar bagi kedua belah pihak. Bagi Direktorat Jenderal Pajak (DJP), kerja sama ini akan membantu mewujudkan generasi-generasi muda penerus bangsa yang sadar dan peduli pajak sehingga 'Pajak Kuat Indonesia Maju'.

 

Pewarta: Riza Kurniawan
Kontributor Foto: Dian Vitara Rachman
Editor: Letna Helma Lantika Wisda