Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Samarinda Ulu menggelar kegiatan Tax Goes to Campus (TGTC) 2022 dengan mengusung tema “Generasi Sadar Pajak, Muda Berkreasi Membangun Negeri” secara luring bersama mahasiswa/i Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda di Gedung Dekanat FEB Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda, Kota Samarinda (Rabu, 12/10).
TGTC 2022 dibuka oleh Dekan FEB Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda Imam Nazarudin Latif. Beliau mengucapkan terima kasih kepada KPP Pratama Samarinda Ulu telah mengadakan TGTC di FEB Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda dan berpesan kepada seluruh peserta memanfaatkan kesempatan ini untuk menambah pengetahuan dan keterampilan perpajakan.
Dalam kegiatan Pajak Bertutur 2021, Fungsional Penyuluh Pajak Ikhwan Latief mengajak seluruh peserta untuk mengenali lebih jauh tentang pajak dan peranannya untuk pembangunan bangsa bersama. Selain itu, juga diselingi dengan permainan untuk menguji pemahaman peserta.
Sebelum kegiatan ditutup, dilakukan juga game Quizizz dan foto bersama. "Setelah mengikuti kegiatan ini, peserta diharapkan dapat memahami peran dan manfaat pajak dan berkontribusi bagi pembangunan bangsa," ucap Ikhwan Latief.
Pewarta: Muhammad Firhandi |
Kontributor Foto: Youriez Shefgieputra Irawan |
Editor: Mohamad Ari Purnomo Aji |
- 10 views