Sebanyak 10 siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dari SMK Negeri 3 Cilegon dan SMK Informatika Sukma Mandiri Cilegon mengikuti edukasi perpajakan di Ruang Rapat Surosowan Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Cilegon, Kota Cilegon (Jumat, 7/10).
Materi edukasi perpajakan disampaikan oleh Kepala Subbagian Umum dan Kepatuhan Internal Jarot Sugistoro. Melalui kegiatan ini, Jarot menyampaikan pesan arti pentingnya pajak bagi pembangunan negara. “Harapannya, calon generasi Indonesia masa depan akan menjadi generasi emas sadar pajak yang mengerti, sadar, dan peduli bahwa pajak dari kita dan untuk kita,” ungkap Jarot.
Pewarta: Fildzah Widya Ghufrani |
Kontributor Foto: Fildzah Widya Ghufrani |
Editor: Ida R. Laila |
- 5 views