Kantor Penyuluhan, Pelayanan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Pelabuhan Ratu menggelar Sosialisasi Perpajakan Bagi Pelaku Usaha Koperasi dan Pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Aula Kantor Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Sukabumi, Jalan Raya Cibolang Kabupaten Sukabumi (Jumat, 28/10).
“Koperasi dan UMKM adalah soko guru perekonomian kita. Karena itu sungguh besar peranan koperasi dan UMKM bagi kelangsungan pembangunan bangsa dan negara melalui pembayaran pajak,“ ujar Kepala KP2KP Pelabuhan Ratu Djoko Widodo dalam sambutannya saat membuka acara sosialisasi tersebut.
Kegiatan Sosialisasi Peraturan Perpajakan yang terselenggara atas kerja sama KP2KP Pelabuhan Ratu dan Kantor Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Sukabumi ini dihadiri oleh puluhan pelaku usaha koperasi dan UMKM di bawah binaan Kantor Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Sukabumi.
Pewarta: Djoko Widodo |
Kontributor Foto: Raymandha Mohamad |
Editor: Sintayawati Wisnigraha |
- 17 views