
Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Sinjai menyelenggarakan kegiatan sosialisasi hak dan kewajiban perpajakan yang diikuti sebanyak 25 siswa dan siswi SMK Negeri 1 Sinjai (Rabu, 14/9). Sosialisasi ini dilangsungkan secara tatap muka bertempat di Ruang Guru SMK Negeri 1 Sinjai, Kabupaten Sinjai.
Kegiatan pengenalan pajak pada generasi muda ini mengusung tema "Generasi Sadar Pajak, Muda Berkreasi, Membangun Negeri”. KP2KP Sinjai menyampaikan bahwa pihaknya mengadakan sosialisasi perpajakan ke pelajar SMK karena program pendidikan di SMK yang lebih mengutamakan pendidikan vokasi, sehingga rata-rata lulusan dari SMK merupakan sumber daya manusia yang terampil dan siap kerja sehingga perlu untuk menanamkan pemahaman terkait perpajakan bagi mereka agar tidak kaget saat harus berurusan dengan pajak dan sebagai upaya mempersiapkan generasi muda yang taat pajak di masa depan.
Acara ini dibuka langsung oleh Hendrawan selaku Kepala KP2KP Sinjai dan Supriyadi Yusna selaku Perwakilan Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Sinjai. Dalam sambutannya, Hendrawan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan komitmen Direktorat Jenderal Pajak (DJP) dalam mengimplementasikan inklusi kesadaran pajak yang dilaksanakan pada semua jenjang pendidikan.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada para pelajar yang telah hadir pada kegiatan sosialisasi ini. Semoga materi yang disampaikan oleh para narasumber hari ini bisa menjadi bekal teman-teman di masa depan dalam menjalankan kewajiban perpajakan," tutur Hendrawan.
Diwakili oleh Wakil Kepala Sekolah Bagian Kurikulum SMK Negeri 1 Sinjai Supriyadi Yusna menyambut baik kegiatan ini. Ia menyampaikan bahwa sosialisasi ini memberikan peningkatan pemahaman manfaat pajak dalam pembangunan negara.
”Dengan adanya kegiatan ini, siswa dan siswi kami memiliki peningkatan pemahaman khususnya pentingnya pajak dan apa manfaat pajak. Selain itu, dapat menjadi bekal para pelajar dalam menyiapkan masa depannya di dunia kerja. Kami juga berterima kasih kepada pihak KP2KP Sinjai telah mengadakan acara yang sangat penting ini, semoga kedepannya SMKN 1 Sinjai dan KP2KP Sinjai dapat bekerja sama dalam kegiatan kegiatan seperti ini,” ungkap Supriyadi.
Acara pun berlangsung dengan lancar dan para peserta antusias mengikuti sosialisasi ini dari awal sampai akhir. Hendrawan pun berharap dengan adanya kegiatan ini para peserta yang merupakan wajib pajak masa depan akan memiliki kesadaran tentang pajak sejak dini.
Pewarta: Andi Fadly |
Kontributor Foto: Andi Fadly |
Editor: Satrio Ramadhan |
- 11 views