Perwakilan Kanwil DJP Sulawesi Selatan, Barat, dan Tenggara (Sulselbartra) hadir sebagai narasumber pada acara Seminar Nasional Perpajakan yang diselenggarakan oleh Universitas Negeri Makassar (Rabu, 24/8). Acara yang melibatkan 200 lebih mahasiswa dari sejumlah perguruan tinggi di wilayah Sulawesi Selatan ini dilangsungkan secara tatap muka di ruang aula Gedung Phinisi Universitas Negeri Makassar, Kota Makassar.
Dalam kesempatan ini, Kepala Bidang Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat Kanwil DJP Sulselbartra Eko Pandoyo Wisnu Bawono hadir langsung untuk menyampaikan materi. Eko membawakan materi dengan tajuk 'Pentingnya Pajak Untuk Pembangunan Bangsa dan Negara'. Ia juga berpesan pada para mahasiswa sebagai bibit-bibit calon penerus bangsa untuk memiliki kesadaran pajak agar dapat dengan optimal turut serta membangun perekenomian negara.
Pewarta: Satrio Ramadhan |
Kontributor Foto: Victor Rezky Perdana Mambu` |
Editor: Satrio Ramadhan |
- 12 views