Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jakarta Barat melaksanakan kunjungan ke Universitas Mercu Buana, Meruya, Jakarta Barat (Selasa, 13/9). Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka menguatkan sinergi dan meningkatkan kerja sama dengan perguruan tinggi.

Kunjungan Kanwil DJP Jakarta Barat ke Universitas Mercu Buana diwakili oleh Kepala Seksi Bimbingan Penyuluhan dan Pengelolaan Dokumen Dani Meisa Handani dan Kepala Seksi Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat Sri Widyanti. Tim Kanwil DJP Jakarta Barat disambut oleh Aditya Pratama, ST., MM. selaku Koordinator Lab Tax Center dan Galeri Investasi Universitas Mercu Buana.

Kunjungan ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan sinergi antara Kanwil DJP Jakarta Barat dan Universitas Mercu Buana. Dalam kegiatan ini. Sri Widyanti menyampaikan kepada pihak Universitas Mercu Buana bahwa tujuan kunjungan adalah untuk penerapan materi kesadaran pajak ke dalam Rencana Pembelajaran Semester (RPS) sebagai bentuk inklusi kesadaran pajak ke generasi muda.

"Mahasiswa diberikan kesadaran tentang pentingnya pajak sejak dini. Kesadaran sejak dini akan menjadi bekal saat mereka sudah lulus nanti dan menjadi wajib pajak," ujar Sri. Dalam kesempatan ini disampaikan pula rencana untuk dilakukan perpanjangan kerja sama melalui nota kesepahaman (MoU) Tax Center Universitas Mercu Buana yang habis masa berlakunya. Perpanjangan nota kesepahaman akan meningkatkan fungsi Tax Center sebagai pusat informasi, pendidikan dan pelatihan perpajakan di perguruan tinggi atau universitas, serta mereka memiliki peran yang signifikan dalam mewujudkan masyarakat yang sadar pajak. 

Aditya mendukung dan mengapresiasi sinergi antara Universitas Mercu Buana dan Kanwil DJP Jakarta Barat melalui Tax Center. Ia berharap Tax Center Universitas Mercu Buana dapat melaksanakan berbagai kegiatan lebih lanjut dalam meningkatkan edukasi perpajakan khususnya kepada mahasiswa Universitas Mercu Buana. "kehadiran Tax Center diharapkan membawa dampak positif untuk civitas akademika Universitas Universitas Mercu Buana maupun masyarakat sekitar dalam pemenuhan kewajiban dan hak di bidang perpajakan," pungkas Aditya.

Pajak Kuat Indonesia Maju 

 

Pewarta: Muhammad Qoid Huwaidi
Kontributor Foto: Muhammad Qoid Huwaidi
Editor: Arif Miftahur Rozaq