Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Jawa Tengah I bersama dengan Institut Teknologi dan Sains Nahdlatul Ulama (ITSNU) Pekalongan menandatangani Kesepakatan Bersama Kerja Sama Tax Center di Ruang Aula Lantai 3 ITSNU Pekalongan, Kota Pekalongan (Rabu, 13/7). Kegiatan ini dilanjutkan dengan peresmian Ruang Tax Center ITS NU Pekalongan. 

Dalam sambutan Rektor ITSNU Pekalongan Dr Haryadi, M.Sc mengatakan bahwa acara hari ini bukan hanya penandatanganan saja, namun juga ada implementasi secara berkelanjutan. Ia berharap dengan adanya Tax Center ITSNU  bisa membantu masyarakat wajib pajak jika ingin membayar pajak dan juga konsultasi bagaimana cara mengisi Surat Pemberitahuan (SPT).