
Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bangkinang melakukan kegiatan pengukuran batas-batas tanah hibah yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Kampar di Kecamatan Tambang (Minggu, 22/05).
Tim yang terdiri dari KPP Pratama Bangkinang diwakili oleh Kepala Subbagian Umum dan Kepatuhan Internal Bono Iman Pranoto dan Kepala Seksi Pengawasan IV Anita Silvia Prastyawati serta dari pihak Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Kampar bergegas menuju lokasi pengukuran untuk melaksanakan kegiatan tersebut.
Tanah hibah yang berlokasi di komplek Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Riau ini nantinya akan dibangun sebuah bangunan baru yang akan digunakan sebagai Gedung KPP Pratama Bangkinang. Hal ini untuk mempermudah masyarakat wilayah Kabupaten Kampar menjangkau KPP Pratama Bangkinang yang selama ini masih terletak di wilayah Pekanbaru.
Kepala Subbagian Umum dan Kepatuhan Internal Bono Iman Pranoto mengatakan hal ini merupakan bentuk sinergi dari KPP Pratama Bangkinang dan Pemerintah Kabupaten Kampar dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Bono berharap asset ini dapat dipergunakan dengan sebaiknya dan dibangun KPP Pratama Bangkinang.
“Kami memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas sinergi dari KPP Pratama Bangkinang dengan Pemerintah Kabupaten Kampar. Aset ini akan dipergunakan dengan sebaik-baiknya melalui pembangunan kantor baru KPP Pratama Bangkinang,” ucap Bono.
Kepala Seksi Pengawasan IV Anita Silvia Prastyawati menambahkan bahwa hibah aset ini merupakan wujud KPP Pratama Bangkinang dalam mewujudkan pelayanan prima. “Alhamdulillah, dengan aset tanah hibah ini merupakan wujud komitmen KPP Pratama Bangkinang dalam memberikan pelayanan yang terbaik, semakin memudahkan masyarakat dalam menjangkau kami,” sebut Anita.
Selain rencana pembangunan kantor baru KPP Pratama Bangkinang, di area tanah ini juga nantinya akan dibangun instansi-instansi lainnya. Hal ini merupakan bentuk pemerintah dalam memberikan pelayanan dan menjangkau masyakarat sekitar.
- 25 views