Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Sleman menyelenggarakan kelas pajak e-bupot unifikasi instansi pemerintah kepada para bendahara di lingkungan Kabupaten Sleman, bertempat di Aula Lantai 7 Gedung Kanwil DJP D.I.Yogyakarta (Kamis, 2/6). Kegiatan kelas pajak ini dilaksanakan mulai pukul 13.00 dan diikuti oleh 10 peserta.
Kelas pajak ini rutin dilaksanakan pada setiap hari Kamis pukul 13.00 sampai dengan selesai dan dipandu oleh pejabat fungsional penyuluh pajak secara bergantian. Penyuluh berharap kegiatan ini dapat membantu para bendahara instansi pemerintah dalam menggunakan e-bupot unifikasi.
- 7 views