
Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Jombang kembali dipercaya untuk menjadi bagian dari program Bupati Melayani Warga (Bulaga) yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang (Selasa, 29/3). Bertempat di Balai Desa Mojotengah, Kecamatan Bareng, Kabupaten Jombang, KPP Pratama Jombang membuka layanan perpajakan sebagai langkah “jemput bola” kepada masyarakat di Kecamatan Bareng dan Kecamatan Wonosalam.
Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan publik, Bupati dan Wakil Bupati Jombang bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) hadir secara langsung di tengah-tengah masyarakat. Bupati Jombang dalam sambutannya menyampaikan, gelaran Bulaga bertujuan untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan dengan memberikan pelayanan yang efektif dan efisien kepada masyarakat.
Tenda pelayanan perpajakan KPP Pratama Jombang yang dibuka di lokasi acara Bulaga didatangi 127 wajib pajak yang hendak menunaikan kewajiban perpajakannya.
"Banyak wajib pajak yang datang untuk melaporkan SPT (Surat Pemberitahuan) Tahunan 2021 dan tahun-tahun pajak sebelumnya serta membuat kode billing untuk pembayaran tunggakan pajak. Berdirinya tenda pelayanan KPP Pratama Jombang di acara Bulaga ini tentunya memberikan kemudahan bagi para wajib pajak yang berdomisili di Kecamatan Bareng dan Wonosalam yang jauh dari kota untuk dapat melaksanakan tertib administrasi perpajakan yang masih belum terselesaikan dan jatuh tempo," pungkasnya
Selain tenda pelayanan perpajakan KPP Pratama Jombang, terdapat berbagai tenda pelayanan lainnya, seperti pemeriksaan kesehatan, pelayanan vaksinasi untuk dosis 1, 2, dan 3 dari Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang, pelayanan pembayaran pajak kendaraan dan pelayanan pembuatan SKCK dari Polisi Resor Kabupaten Jombang, pembayaran SPPT PBB serta perbaikan SPPT PBB dari Badan Pendapatan Daerah, layanan administrasi kependudukan, dan tentunya tenda pelayanan KPP Pratama Jombang yang melayani pelaporan SPT Tahunan, konsultasi perpajakan, pendaftaran NPWP serta pembuatan kode billing.
- 21 views