
Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Blitar mengadakan kelas pajak tutorial pengisian SPT e-Filing bagi karyawan di Kabupaten Blitar (Selasa, 17/2). Kelas pajak yang dilakukan secara daring ini diikuti oleh generasi millenial yang baru terdaftar sebagai wajib pajak pada tahun 2021.
Sebanyak 63 wajib pajak yang hadir adalah mereka yang lahir antara tahun 1992 sampai dengan 2003. Pada kelas pajak ini, Pricillia, tim penyuluh KPP Pratama Blitar yang mewakili generasi milenial, menjelaskan keuntungan menyampaikan SPT Tahunan secara online melalui e-Filing. Pricillia juga memberikan simulasi pengisian SPT Tahunan serta mengajak wajib pajak generasi milenial ini untuk segera menyampaikan SPT Tahunannya.
“Ayo, kita sebagai generasi milenial yang akrab dengan teknologi, memanfaatkan fasilitas pelaporan SPT secara online ini dengan maksimal. e-Filing itu mudah, cepat, dan nyaman. Sambil rebahan di kasur pun kita bisa lapor SPT,” ujar Pricillia. Dengan adanya kelas pajak ini diharapkan generasi milenial semakin melek pajak dan membangun kesadaran mereka untuk menjadi wajib pajak yang taat
- 22 views