Kepala Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Tanjung Batu Hidayat Al Ahsan bersama Kepala Seksi Pelayanan Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Tanjung Balai Karimun Suwarsono melakukan kunjungan kerja ke PT Saipem Karimun Yard, salah satu perusahaan Penanaman Modal Asing yang berlokasi di Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (senin, 8/11).

Ditemui langsung oleh Manajer Human Resources Development (HRD) Nanang Christiawan yang didamping staf payroll John dan staf perpajakan Prasasti Hendratmoko, Hidayat menyampaikan bahwa masih banyak Wajib Pajak Orang Pribadi Karyawan yang belum menyampaikan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan Pajak Penghasilan (PPh) Orang Pribadi Tahun Pajak 2020.

“Tingkat kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi masih kurang dari yang diharapkan dan berdasarkan matching data antara SPT Masa PPh Pasal 21 dengan WP OP yang terdaftar di KPP Tanjung Balai Karimun, diketahui terdapat sekitar seribu lebih karyawan PT Saipem yang belum melaporkan SPT Tahunan 2020,” jelas Hidayat. Untuk itu, jajaran manajemen diharapkan partisipasinya untuk mendorong para karyawan agar segera mengisi SPT Tahunan Tahun Pajak 2020 secara online, melalui web djponline.

Sementara itu, Suwarsono menyampaikan bahwa proses pengisian SPT Tahunan PPh Orang Pribadi karyawan sangatlah mudah, cukup menggunakan handphone yang memiliki koneksi internet. ”Kami yakin karyawan PT Saipem semuanya tidak ada yang gaptek, sehingga dapat dengan cepat mengisi formulir SPT Tahunan Orang Pribadi, hanya membutuhkan waktu antara lima sampai dengan sepuluh menit setiap orang. Dan apabila diperlukan, kami siap menugaskan pegawai pajak di PT Saipem untuk membantu karyawan yang mengalami kesulitan dalam pengisian,” ujar Suwarsono.

Secara garis besar, pihak manajemen yang diwakili Nanang menyambut baik harapan kantor pajak untuk mengingatkan para karyawan agar segera melaksanakan kewajiban perpajakannya masing-masing. “Berdasarkan penjelasan yang diberikan, waktu pengisian SPT hanya butuh waktu maksimal sepuluh menit, kami yakin karyawan PT Saipem dapat melaporkan SPT Tahunannya dengan mudah. Bagian payroll akan segera me-remind para karyawan, terutama yang di lapangan, melalui para time keeper-nya masing-masing. Kita tunggu dalam waktu dua minggu, bila kelihatan progress-nya baik, maka kehadiran teman-teman dari kantor pajak dirasa tidak diperlukan,” Nanang menanggapi.