Sebanyak 30 siswa SMAN 1 Taman mengikuti acara Tax Goes To School (TGTS) yang diadakan oleh Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Sidoarjo Barat. Acara dengan tema “Aku, Generasi Muda Sadar Pajak” tersebut diadakan secara daring melalui Zoom Cloud Meeting di Ruang Rapat KPP Pratama Sidoarjo Barat, Sidoarjo (Selasa, 31/8).
“Semoga dengan adanya TGTS ini, para siswa dapat lebih tertarik dengan pajak dan lebih tahu tentang pajak. Para siswa juga harus tahu bahwa pajak adalah sesuatu yang tidak pernah lepas dari kehidupan baik di negara ini atau di negara lain,” ujar Kepala KPP Pratama Sidoarjo Barat Afga Sidik Tasauri sebelum mengakhiri sambutannya.
Wakil Kepala SMAN 1 Taman Nanik Mujiastuti turut memberikan sambutan pada acara tersebut, dilanjutkan dengan pemaparan materi tentang pajak serta peranannya bagi negara oleh Penyuluh Pajak KPP Pratama Sidoarjo Barat Tri Ayu Endarwati. Para peserta juga diajak bermain tebak lagu sehingga tidak merasa bosan mengikuti acara yang berlangsung selama dua jam, mulai pukul 09.00 hingga 11.00 WIB.
- 18 views