
Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Denpasar Timur mengadakan kunjungan ke SMA Negeri 5 Denpasar. Kunjungan ini disambut oleh pengurus sekolah di ruang rapat SMA Negeri 5 Denpasar, Kota Denpasar, Bali (Kamis, 19/8).
Kunjungan dari KPP diwakili oleh Kepala Seksi Pelayanan Riana Anggarini yang menyampaikan maksud ingin memberikan edukasi kepada siswa SMA Negeri 5 Denpasar mengenai perpajakan melalui kegiatan Pajak Bertutur. Riana menjelaskan tujuan kegiatan Pajak Bertutur adalah untuk meningkatkan kesadaran perpajakan peserta didik dan mewujudkan generasi yang mempunyai kesadaran pajak.
Kedatangan perwakilan KPP disambut oleh Wakil Kepala Sekolah Bagian Kehumasan SMA Negeri 5 Denpasar Anak Agung Rai Miyati. Agung Rai menjelaskan bahwa kegiatan Pajak Bertutur layak diadakan sebagai edukasi dini perpajakan dalam dunia pendidikan. Agung Rai juga menyampaikan bahwa SMA Negeri 5 Denpasar siap turut serta dalam kegiatan Pajak Bertutur.
Pada akhir pertemuan, Riana menyampaikan bahwa edukasi pajak tidak berhenti pada kegiatan Pajak Bertutur, namun sebagai bagian dari inklusi pajak, materi kesadaran pajak juga akan dituangkan dalam kurikulum pendidikan.
Riana juga menambahkan bahwa kesadaran pajak perlu ditanamkan sejak dini agar di masa mendatang akan terbentuk generasi emas yang sadar pajak.
- 18 views