Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Cikupa mengadakan sosialisasi dan bimbingan teknis pengisian SPT Tahunan Orang Pribadi bagi sejumlah perwira di Korem 052 Wijayakrama Tangerang (Senin, 29/3). Kegiatan ini adalah lanjutan dari rangkaian kegiatan peningkatan kesadaran dan kepatuhan pajak bagi para anggota militer.
Kegiatan tersebut diawali dengan pertemuan Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Banten Dionysius Lucas Hendrawan dengan Komandan Korem 052 Brigjen TNI Purwito Hadi Wardhono dalam rangka pekan panutan SPT Tahunan 2021.
Sosialisasi ini dimulai dengan pembukaan oleh Kepala Seksi Pelayanan KPP Pratama Cikupa Yoga Gayuh Wijayanto. "Pengisian SPT Tahunan adalah kewajiban bagi seluruh wajib pajak dan bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja, secara online melalui e-Filing," ujar Yoga. “Harapannya di kemudian hari mereka bisa melaporkan SPT Tahunannya secara mandiri tanpa perlu antre ke kantor pajak,” tambah Yoga.
- 28 views