Kepala KPP Pratama Klaten Luky Priyanto meresmikan sumur wakaf di Desa Gemampir, Karangnongko, Kabupaten Klaten (Senin,12/4). Sumur wakaf ini sendiri merupakan program dari Relawan Pajak 525 (KPP Pratama Klaten), organisasi sosial kemanusiaan yang berada dibawah KPP Pratama Klaten. Sumur di Desa Gemampir ini merupakan sumur kedua yang dibangun oleh Relawan Pajak 525.

Sebelumnya telah dibangun sumur wakaf yang pertama di Desa Temu Ireng Kecamatan Jatinom. Dalam pembangunan sumur wakaf ini, Relawan Pajak 525 menggalang dana pembangunan melalui kegiatan lelang dimana hasil penjualan dari barang yang dilelang akan disalurkan seluruhnya untuk pembangunan sumur. Selain melalui lelang sumber dana juga diperoleh melalui donasi langsung pegawai KPP Pratama Klaten.