Kepala KPP Pratama Bontang Windu Kumoro memimpin acara Pengukuhan Relawan Pajak Universitas Trunajaya Bontang dan Penandatanganan Code of Conduct di Ruang IHT Lantai 2 KPP Pratama Bontang (Senin, 16/3).

Acara pengukuhan juga dihadiri oleh Rosmiyati, Rektor Universitas Trunajaya Bontang dan dibuka dengan ucapan selamat datang dan sambutan singkat oleh Windu Kumoro. Dalam sambutannya, Windu Kumoro menjelaskan bahwa pengalaman menjadi relawan pajak akan sangat berguna sebagai bekal perpajakan saat relawan pajak sudah terjun ke dunia kerja.

Sebanyak 20 mahasiswa dari Universitas Trunajaya Bontang dari berbagai jurusan antara lain jurusan Manajemen, Teknik Mesin, dan Ilmu Hukum dipersiapkan untuk membantu kegiatan asistensi wajib pajak dalam Pelaporan SPT Tahunan pada bulan April mendatang. Selain akan membantu pegawai KPP Pratama Bontang dalam melakukan asistensi, mereka akan dibekali berbagai ilmu perpajakan umum dan peran penting pajak dalam hidup sehari-hari.

"Mahasiswa biasanya berpikiran kritis, apabila ada sesuatu yang perlu ditanyakan, tanyakan saja pada pegawai kami yang mendampingi," tambah Windu Kumoro. Tak lupa juga dalam acara ini, relawan pajak diingatkan untuk tidak meminta dan menerima apapun dari wajib pajak atas asistensi SPT Tahunan.