
KH. Rahmat Fatoni, Lc, Ketua Majelis Ulama Iindonesia (MUI) Kabupaten Serang antusias mendatangi layanan luar kantor KPP Pratama Serang Timur untuk melaporkan SPT Tahunan PPh di Kecamatan Tanara (Rabu, 26/2).
Saat tiba di aula Kecamatan Tanara, ketua MUI Kabupaten Serang tampak ikut antri dengan masyarakat. Petugas KPP Serang Timur tidak menyadari kehadiran sang kiyai lulusan dari Madinah tersebut di lokasi acara.
Selesai melaporkan SPT Tahunannya, Ketua MUI Kabupaten Serang tersebut sengaja berlama-lama untuk berbincang dengan petugas pajak. "Wajib bagi Warga Negara Indonesia untuk menunaikan kewajiban perpajakan," ujar KH. Rahmat. Ketua MUI kabupaten Serang ini mengutip juga ayat untuk mentaati Allah, Rasul dan Ulil Amri (pemerintah).
Selain ketua MUI Kabupaten Serang, masyarakat juga berkerumun mendatangi layanan di kecamatan ini untuk melaporkan SPT Tahunan. Masyarakat sangat berterima kasih karena merasa dimudahkan untuk melapor dengan lebih cepat dan lebih dekat, tidak perlu pergi ke kota Serang.
KPP Pratama Serang Timur selama 10 hari membuka layanan penerimaan SPT Tahunan di 29 kecamatan, salah satunya di Kecamatan Tanara. Camat Tanara Babay S.pd., M.si. sangat menyambut baik layanan di kecamatan ini. Beliau mengajak masyarakat untuk melapor SPT Tahunan tepat waktu.
Pihak KPP Pratama Serang Timur yang diwakili Jalalul Mahali sangat berterima kasih kepada camat Tanara yang telah memfasilitasi layanan penerimaan SPT Tahunan hingga bisa berjalan lancar. Selanjutnya Jalalul berharap kerja sama dengan pemerintah daerah bisa lebih harmonis sehingga bisa meningkatkan penerimaan pajak.
- 97 views