
Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kendari menghadirkan Wajib Pajak (WP) Besar Kota Kendari dalam acara Tax Gathering 2020 yang diadakan di Phinisi Ballroom Hotel Claro, Kendari (Rabu, 5/2). Kegiatan ini merupakan upaya dalam membangun sinergi dan harmoni antara tax official dan tax payer di dalam dunia perpajakan.
Selain Wajib Pajak Besar, acara ini dihadiri oleh Perwakilan dari Kanwil DJP Sulselbartra, Instansi Kementerian Keuangan, Kepala Daerah, serta Instansi Pemerintah Daerah yang berada di Provinsi Sulawesi Tenggara. Acara ini dibuka dengan tarian Lariangi yaitu tarian khas suku tolaki yang didalamnya terdapat gerakan lulo sebagai simbol sinergi dalam masyarakat.
Selanjutnya, pemberian sambutan dari perwakilan Kanwil DJP Sulselbartra yang kemudian dilanjut dengan pemaparan materi oleh Kepala KPP Pratama Kendari Joko Rahutomo. Joko menyampaikan hasil kinerja di tahun 2019, recana kerja tahun 2020, serta ucapan terima kasih kepada seluruh Wajib Pajak.
Dinas ESDM dan Pemerintah Daerah Kota Kendari turut memberikan materi mengenai tambang yang menjadi salah satu sektor unggulan di Provinsi Sulawesi Tenggara. Tidak hanya materi, acara ini juga mempersembahkan hiburan dari talenta-talenta KPP Pratama Kendari. Salah satunya, paduan suara yang menyanyikan jingle KPP Pratama Kendari.
Pada puncak acara, KPP Pratama Kendari memberi penghargaan kepada tax payer yang telah berkontribusi terhadap penerimaan pajak 2019. "Kalau kita mau mewujudkan masyarakat yang sejahtera, mari kita berkontribusi dan bersinergi, karena kedepan hasilnya akan bermanfaat kepada anak cucu kita," ujar Joko Rahutomo.
- 22 views