
Tim KP2KP melakukan kegiatan canvassing kepada koperasi dan anggotanya di seluruh desa yang ada di Kecamatan Dayun (Senin, 16/12). Salah satu Tim KP2KP, Boy Yendra menjelaskan bahwa kegiatan kali ini, KP2KP akan menyosialisasikan adanya layanan berupa Layanan NPWP dan pelaporan SPT Tahunan Masal sebagai langkah nyata pelayanan bagi masyarakat petani yang awam tentang tata cara pembayaran dan pelaporan berbasis daring.
Sekretaris KUD Tunas Muda Dedi, pada kesempatan ini menyambut baik adanya layanan ini mengingat, banyaknya kendala-kendala yang dihadapi oleh para anggota koperasi (petani) dalam melaksanakan kewajiban pembayaran maupun pelaporan.
“Jarak yang jauh, biaya sewa kendaraan, dan kesibukan dalam bertani/berkebun membuat kami lalai dalam melakukan pembayaran bulanan termasuk pelaporan tahunan,” ungkap Dedi.
Sosialisasi dan penyuluhan juga dibekali dengan informasi yang telah disediakan dalam bentuk brosur dan pamflet. “Brosur-brosur yang di bagikan berisikan informasi layanan masal yang dapat dilakukan oleh KP2KP dan diharapkan dapat mengatasi kendala tersebut,” tegas Boy Yendra.
Dedi berharap konsep “jemput bola” ini melalui kunjungan dan mendengar langsung keluhan masyarakat melalui koperasi-koperasi di Kec. Dayun diharapkan menyasar juga ke seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Siak agar lebih efektif dan memberi manfaat nyata bagi petani, mengingat hampir 70% masyarakat Siak memiliki usaha perkebunan sawit.
Apresiasi disampaikan oleh KUD Tunas Muda atas layanan ini dan siap menerima layanan masal tersebut, serta berharap kegiatan ini dapat berkelanjutan secara berkala.
- 43 views