
KP2KP Caruban membuka pojok pajak dalam acara Bakti Sosial Terpadu (BST) Kabupaten Madiun (Kamis, 3/10). Acara berlokasi di Kantor Desa Sawahan, Kecamatan Sawahan, Kabupaten Madiun. Momen ini merupakan kesempatan yang baik bagi KP2KP Caruban untuk dapat menjangkau para wajib pajak di Desa Sawahan yang lokasinya cukup jauh dari KP2KP Caruban.
Atas undangan dari Pemkab Madiun KP2KP Caruban diminta untuk memberikan bantuan dalam hal permohonan NPWP, baik bagi orang pribadi usahawan maupun karyawan/pegawai. Tak hanya itu, KP2KP Caruban juga melayani konsultasi perpajakan bagi para wajib pajak yang mengahadapi kendala dalam melaksanakan kewajiban perpajakannya.
Kegiatan BST merupakan sebuah agenda rutin Pemkab Madiun untuk memberikan pelayanan yang lebih mudah, cepat, dan transparan bagi masyarakat umum. Kegiatan ini dilakukan rutin sebulan sekali dengan lokasi yang berbeda-beda dalam ruang lingkup wilayah Kabupaten Madiun.
Tak hanya KP2KP Caruban, acara ini juga diikuti oleh sejumlah unit kerja lainnya seperti Dinas Perizinan, Dipendukcapil, hingga Bapenda Kabupaten Madiun. Selain pelayanan umum, kegiatan ini juga dimeriahkan oleh Pojok Bansos, Pengobatan Gratis, hingga Pasar Murah. Nantinya Bupati Madiun dengan didampingi Wakil Bupati akan turun langsung ke lapangan untuk memantau kelancaran kegiatan ini.
- 17 views