Setelah mangkrak hampir 3 tahun, akhirnya proses pembangunan Gedung Keuangan Negara (GKN) Kementerian Keuangan RI di Kabupaten Manokwari, Papua Barat dilanjutkan dan prosesnya telah mencapai 80% (Minggu, 11/03). GKN yang terletak di kompleks Pemerintahan Provinsi Papua Barat ini sempat terhenti lantaran terbentur hukum pelepasan tanah adat setempat. Nantinya, GKN yang dibangun 3 lantai ini menjadi kantor baru bagi perwakilan Kementerian Keuangan di Papua Barat seperti KPP Pratama Manokwari, Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN), dan Kantor Wilayah Perbendaharaan Papua Barat.
Kepala Subbagian Umum dan Kepatuhan Internal KPP Pratama Manokwari Syarifudin mengatakan bahwa KPP Pratama Manokwari akan ditargetkan melakukan pemindahan kantor ke GKN pada bulan September 2018. Sejak tahun 2012, KPP Pratama Manokwari menyewa 3 ruang ruko bertingkat sebagai kantor yang diisi oleh sebanyak 82 pegawai untuk melayani wajib pajak. “Kantor baru berikut dengan fasilitasnya yang layak dapat lebih membuat nyaman wajib pajak dan pegawai di KPP Pratama Manokwari dapat lebih kondusif dalam bekerja sehingga diharapkan dapat mengulang kembali tercapainya penerimaan pajak seperti pada tahun 2015,” ujar Syarifudin. Gedung yang diperkirakan selesai pada bulan Agustus 2018 ini akan dilengkapi dengan ruangan tempat pelayanan terpadu dengan standar layanan dan branding DJP terbaru, ruang layanan pajak mandiri, ruang laktasi bagi pegawai dan wajib pajak, perpustakaan perpajakan yang diperuntukkan bagi umum, ruang kelas pajak, ruang bermain anak bagi wajib pajak, serta akses internet gratis bagi wajib pajak sehingga wajib pajak dapat nyaman dalam melaksanakan kewajiban perpajakannya.
- 159 views