
KP2KP Nunukan turut serta dalam mempublikasikan kemudahan pelaporan SPT Tahunan dengan menggunkan e-filing di Nunukan (Senin, 5/3). Setiap Maret, seluruh kantor pajak di Indonesia memasuki masa ramai-ramainya karena dikunjungi wajib pajak. Hal itu terjadi karena adanya batas akhir penyampaian Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan Pajak Penghasilan bagi Orang Pribadi di akhir bulan. Begitu pula dengan Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Nunukan. Dulu, penyampaian SPT Tahunan hanya bisa dilakukan manual dengan mengisi formulir SPT Tahunan dan menyampaikannya di Kantor Pelayanan Pajak. Tetapi, semenjak tahun 2014, Direktorat Jenderal Pajak memfasilitasinya dengan e-filing, yaitu pelaporan SPT secara online sehingga wajib pajak tidak perlu lagi datang ke kantor pajak.
KP2KP Nunukan turut serta dalam mempublikasikan kemudahan pelaporan SPT Tahunan dengan menggunkan e-filing. Spanduk yang menginformasikan bahwa pelaporan SPT Tahunan dapat dilakukan secara online dengan menggunakan e-filing dipasang pada tempat strategis di Pulau Sebatik. Pemasangan ini dilakukan oleh petugas KP2KP Nunukan pada awal Maret. Tempat-tempat yang dipasangi spanduk adalah tempat keramaian seperti di pelabuhan, pusat kota, dan pusat perdagangan yang ada di Pulau Sebatik.
Dengan dilakukannya pemasangan spanduk tentang e-filing ini KP2KP Nunukan berharap masyarakat mengetahui cara penyampaian SPT yang mudah lagi cepat sehingga tidak lagi repot ke kantor pajak. Menggunakan e-filing pun berarti lebih efisien karena melaporkan SPT Tahunan secara manual ke KP2KP Nunukan dibutuhkan biaya yang tidak sedikit dan waktu yang lama.
Pulau Sebatik merupakan wilayah zona 2 dari tiga pembagian wilayah zonasi yang ada di Kabupaten Nunukan. Zona 1 adalah pulau Nunukan zona 2 adalah pulau Sebatik dan zona 3 adalah pulau Kalimantan daratan bagian utara yang berbatasan langsung dengan Malaysia. Sebatik adalah pulau terdepan dan terluar Indonesia yang langsung berbatasan dengan Malaysia. Pulau ini termasuk dalam wilayah administratif Kecamatan Sebatik, yaitu kecamatan paling timur di Kabupaten Nunukan.
- 122 views