Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kebumen bekerjasama dengan Tax Center STIE Putra Bangsa mengadakan edukasi pajak dalam rangka meningkatkan kesadaran perpajakan dan keterampilan teknis dengan pelatihan e-filing dan e-spt di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Putra Bangsa Kebumen (Selasa, 20/2).
70 mahasiswa hadir memenuhi aula gedung STIE Putra Bangsa Kebumen. Edukasi perpajakan kali ini merupakan salah satu wujud kelanjutan dari kegiatan Pajak Bertutur pada tahun 2017 lalu.
Acara dibuka oleh Kepala Seksi Pengawasan dan Konsultasi I, Munir Alriza, dalam sambutannya Munir Alriza menaruh harapan besar kepada generasi muda khususnya kepada para mahasiswa STIE Putra Bangsa yang hadir agar menjadi pribadi yang taat akan kewajiban perpajakannya.
- 110 views