Bendahara sekolah negeri di bawah Unit Pelaksana Teknis Wilayah (UPTW) Kecamatan Pauh Duo, Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat, mengikuti sosialisasi perpajakan terkait pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan Orang Pribadi yang diselenggarakan oleh Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Padang Aro (Senin, 10/2).
Kegiatan ini merupakan program rutin KP2KP Padang Aro setiap tahun dalam masa periode pelaporan SPT Tahunan Orang Pribadi untuk memastikan para bendahara memahami kewajiban perpajakan mereka.
Sosialisasi yang berlangsung di Sekolah Dasar Negeri 02 Pakan Selasa, Kabupaten Solok Selatan, menyasar para bendahara sekolah negeri di bawah UPTW Pauh Duo. Penyampaian materi dilakukan oleh Kepala KP2KP Padang Aro, Reginaldi, yang membahas kewajiban bendahara dalam menerbitkan Formulir Bukti Potong Pajak Penghasilan 1721-A2 bagi pegawai di sekolah mereka serta tutorial pelaporan SPT Tahunan Orang Pribadi tahun 2024 secara online melalui laman pajak.go.id.
“Meskipun sosialisasi ini telah kami laksanakan pada tahun sebelumnya, tahun ini kami kembali mengundang perwakilan sekolah untuk mengikuti kegiatan serupa. Bagi sebagian peserta, ini mungkin bukan hal baru, sehingga sosialisasi ini bersifat sebagai pengingat. Namun, bagi bendahara atau operator sekolah yang baru diangkat, kami harap kegiatan ini dapat membantu dalam penerbitan bukti potong dan pelaporan SPT Tahunan,” ujar Reginaldi.
Reginaldi berharap sosialisasi ini dapat meningkatkan pemahaman bendahara sekolah dalam menerbitkan Formulir Bukti Potong Pajak Penghasilan 1721-A2 dan melaporkan SPT Tahunan Orang Pribadi sehingga pelaporan dapat dilakukan tepat waktu sebelum batas akhir pada 31 Maret 2025.
Pewarta: Rahmi Paradisa Alwanda |
Kontributor Foto: Thomi Arwin Hafizh |
Editor: Trio Nofriadi |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 32 views