Menyambung edukasi Coretax bulan Agustus dan September 2024, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Madya Jakarta Utara kembali mengadakan edukasi Coretax di Auditorium KPP Madya Jakarta Utara, Gambir, Jakarta Pusat (Kamis, 28/11). Kegiatan dibagi menjadi dua sesi, yaitu Sesi I pukul 08.30 sampai 11.00 WIB dan Sesi II pukul 13.30 sampai 16.00 WIB, diikuti 41 wajib pajak.
Materi edukasi terdiri dari pengenalan fitur aplikasi Coretax serta simulasi aplikasi bagi wajib pajak. Kegiatan dipandu Fungsional Penyuluh Pajak dan pegawai KPP Madya Jakarta Utara yang merupakan Change Agent serta Tim Edukator Coretax. Materinya bagian satu terdiri dari penjelasan umum, update data, Tax Payer Profile, e-Tax Invoice, dan Tax Payer Ledger. Bagian dua tentang deposit pajak, e-bupot, Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan Badan, dan pengawasan serta pemeriksaan. Bagian tiga terdiri dari Bupot A1, SPT Tahunan Pajak Penghasilan Orang Pribadi (PPh OP), Update FTU (Family Tax Unit), dan Surat Permintaan Penjelasan atas Data dan/atau Keterangan (SP2DK).
Tim Change Agent KPP Madya Jakarta Utara selalu terbuka untuk memberikan informasi pada wajib pajak yang masih memiliki pertanyaan mengenai Coretax melalui Instagram @pajakmadyajakartautara. Dengan kegiatan ini, Tim Edukator Coretax KPP Madya Jakarta Utara berharap wajib pajak semakin siap dengan adanya Sistem Inti Administrasi Perpajakan (SIAP) yang baru.
Pewarta: Yesahta Rinda Amarta |
Kontributor Foto: Dilla Wahyu Permatasari |
Editor:Gusmarni Djahidin |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 24 views