"Pemadanan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) merupakan langkah yang harus diambil untuk membuat data menjadi valid," ujar Kepala PT Dana Tabungan dan Asuransi Pegawai Negeri (Persero) Lampung Daniel Paruhum Panggabean pada acara Sosialisasi dan Edukasi Pajak di Kantor Taspen di kota Bandar Lampung (Selasa, 18/11).
Peserta kegiatan ini adalah pegawai PT Taspen (Persero) di kota Bandar Lampung.
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Kepala PT Taspen (Persero) Kantor Cabang Bandar Lampung kemudian dilanjutkan dengan pemaparan mengenai aturan pemadanan NIK menjadi NPWP serta aspek pajak perusahaan oleh Penyuluh Pajak KPP Pratama Bandar Lampung Satu.
Pemadanan NIK dan NPWP adalah langkah awal persiapan sebelum implementasi Coretax pada tahun 2025. Seluruh Wajib Pajak diimbau untuk melakukan pemadanan NIK dan NPWP karena nantinya NIK akan menjadi sarana untuk administrasi kewajiban perpajakan.
“Pemadanan NIK dan NPWP sangat mudah, bisa melalui gawai Anda masing-masing,” ucap Penyuluh Pajak Ahmad Fadhil.
Selama edukasi, peserta diminta melakukan pemadanan NIK dan NPWP agar apabila ada kendala dapat diselesaikan oleh petugas dari KPP. Pada kesempatan ini, Penyuluh Pajak KPP Pratama Bandar Lampung Satu Ahmad Fadhil memberikan panduan pemadanan NIK menjadi NPWP melalui gawai masing-masing peserta.
Acara dilanjutkan dengan paparan mengenai Coretax dan aspek pajak perusahaan secara umum.
Adi, salah satu peserta, mengungkapkan bahwa dengan edukasi ini ia mendapat wawasan dan pengetahuan mengenai Coretax serta bagaimana cara mengisi SPT Tahunan orang pribadi dengan benar. Ia berharap edukasi dapat dilanjutkan secara berkala agar semakin banyak pengetahuan perpajakan yang dapat disampaikan.
Pewarta: Arfinsha F. Perdana |
Kontributor Foto: Arfinsha F. Perdana |
Editor: |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 230 views