“Lampaui Batas Bangkit untuk Indonesia Emas!” demikian teriakan 40 siswa siswi Sekolah Menengah Atas (SMA) Swasta Muhammadiyah 9 Aek Kanopan sebagai bentuk semangat motivasi diri pada acara Pajak Bertutur 2024 (Rabu, 7/8). Pajak Bertutur merupakan kegiatan edukasi perpajakan kepada generasi muda yang dilakukan oleh Pegawai DJP dengan maksud memberikan kesadaran akan pentingnya pajak bagi kehidupan negara.
Pajak Bertutur berfokus kepada para peserta didik dan dilakukan secara periodik sekali setahun yang dilakukan secara serentak di seluruh wilayah Indonesia. Pada tahun 2024, kegiatan Pajak Bertutur di wilayah Kabupaten Labuhanbatu Utara diselenggarakan oleh Pajak Kualuh SMA Swasta Muhammadiyah 9 Aek Kanopan.
Para siswa terlihat antusias dalam menyimak materi edukasi yang disampaikan oleh para edukator. “Cita-cita bangsa kita di tahun 2045 menjadikan negara Indonesia menjadi Indonesia Emas, namun dalam prosesnya ternyata kita membutuhkan dana untuk membiayai semua keperluan tersebut, ternyata dana itu adalah pajak”, tutur Omiya selaku edukator. Selain pemberian materi, kegiatan ini juga semakin dimeriahkan dengan adanya bincang pajak dan pelaksanaan games.
Perwakilan kepala sekolah SMA Swasta Muhammadiyah 9 Aek Kanopan turut mengucapkan terima kasih atas diadakannya kegiatan inklusi pajak ini, dan berharap melalui kegiatan ini para siswa nantinya secara sadar tergerak ikut mengambil peran untuk berkontribusi dalam pembangunan dan kemajuan negara.
Di akhir kegiatan sebagai bentuk apresiasi atas kelancaran pelaksanaan ini, diberikan plakat penghargaan kepada sekolah yang diserahkan secara langsung oleh Bapak Atma Hendara Sada Kata Surbakti selaku kepala KP2KP Kualuh Hulu dan diikuti dengan sesi foto bersama.
Pajak Bertutur 2024: Sehari Mengenal Selamanya Bannga.
Pewarta: Sandro Manullang |
Kontributor Foto: Sandro Manullang |
Editor: Bhakti Ary'son Phillind Sinaga |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 7 views