Agenda rutin tahunan Pajak Bertutur (Patur) kembali digelar oleh seluruh unit vertikal Direktorat Jenderal Pajak (DJP) secara serentak (Rabu, 7/8). Pada edisi kali ini, Patur mengangkat tema “Lampaui Batas, Menuju Indonesia Emas” dengan tujuan untuk mengenalkan arti penting  pajak sejak dini bagi siswa yang nantinya akan menjadi masa depan dari Republik Indonesia. 

KPP Pratama Jepara turut serta menggelar kegiatan Patur 2024 di Yayasan Pendidikan Masehi Jepara yang dihadiri oleh Ketua Yayasan, Kepala SMP dan SMA Masehi, guru, serta perwakilan siswa SMP dan SMA Masehi. 

Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Jepara, Nurul Hidayat, dalam sambutannya menuturkan pentingnya siswa memahami peran pajak. "Karena 10 hingga 20 tahun ke depan, masa depan negara ada di tangan teman-teman semua," imbuhnya.

Sekretaris Yayasan, Heru Seputra, mengapresiasi atas kesempatan yang diberikan oleh KPP Pratama Jepara dengan menjadikan Yayasan Masehi sebagai tempat kegiatan Patur 2024. “Terima kasih kepada KPP Pratama Jepara, teman-teman jangan lewatkan kesempatan ini untuk belajar pentingnya pajak ya. Karena di masa yang akan datang, teman-teman yang akan turut serta berkontribusi dalam peningkatan Tax Ratio Indonesia,” ujar Heru dalam sambutannya. 

Penyuluh Pajak KPP Pratama Jepara, Dandy Brassinga, menyampaikan peranan dan manfaat pajak sebagai sumber terbesar dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) serta apa yang saat ini dapat siswa-siswi lakukan untuk ikut berkontribusi bagi negara. “Nah, sekarang teman-teman belum bayar pajak penghasilan, tapi tugas teman-teman sekarang adalah belajar, belajar, dan belajar,” ujar Dandy. Dari ulasan Dandy, para siswa antusias bertanya dan menyampaikan pendapatnya.

Keseruan Patur 2024 ditutup dengan Fun Games yang diikuti seluruh peserta, agar peserta lebih mengenal pajak dengan cara yang menyenangkan. Selain itu, untuk mengasah kreativitas digelar Story/Reels Challenge, di mana siswa bisa membagikan video kegiatan Patur 2024 melalui media sosial yang dimiliki.

 

Pewarta:Sakha Maajid
Kontributor Foto: Rifai Nuruddin
Editor:Yahya Ponco Aprianto

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.