Kantor Pelayanan, Penyuluhan, Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Enrekang melakukan kunjungan kerja sama dalam rangka pembahasan permintaan data Instansi, Lembaga, Asosiasi, dan Pihak Lain (ILAP) ke Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Enrekang yang beralamat di Kantor Gabungan Dinas, Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Enrekang, Kabupaten Enrekang (Jumat, 14/6).
Kepala KP2KP Enrekang Sudirman bersama dengan Pelaksana KP2KP Enrekang Naura Yanda disambut baik oleh Aty, selaku Kepala Bidang Pendataan Bapenda dan mempersilakan rombongan KP2KP Enrekang untuk memasuki ruangannya.
Sudirman menyampaikan bahwa penghimpunan informasi dan data yang diperoleh dari data ILAP akan digunakan untuk penguatan dan perluasan data internal perpajakan yang nantinya dapat mendukung penggalian potensi perpajakan.
“Kerja sama dalam permintaan data ILAP antara Bapenda dan Kantor Pajak memang bukan hal yang baru. Di tahun 2024 ini, KP2KP Enrekang berharap dapat lebih memperbaiki proses pengumpulan data ILAP guna menghimpun data dan informasi yang tentunya akan digunakan untuk kepentingan penerimaan negara,” ujar Sudirman.
Aty menyambut baik inisiatif kerja sama dari KP2KP Enrekang. "Kami berkomitmen untuk mendukung upaya peningkatan kualitas layanan publik, termasuk dalam hal pelayanan perpajakan. Kerja sama ini menjadi salah satu langkah strategis dalam mewujudkan hal tersebut,” tutur Aty.
Mengakhiri kunjungan, Sudirman menyampaikan apresiasinya kepada pihak Bapenda atas komitmennya untuk selalu bersinergi dan berkontribusi bagi kepentingan negara. “Semoga kerja sama antara Pemerintah Daerah Kabupaten Enrekang dan KP2KP Enrekang dapat terus terjalin,” pungkas Sudirman.
Pewarta: Naura Yanda Azzahra |
Kontributor Foto: Naura Yanda Azzahra |
Editor: Muhammad Irfan Nashih |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 15 views