Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Ranai menerima audiensi pegawai Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau (Kamis, 21/3). Audiensi ini dilakukan di Ruang Pertemuan KP2KP Ranai.
Dalam audiensi ini, turut hadir juga pegawai dari Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Natuna. Audiensi oleh kedua organisasi perangkat daerah tersebut ditujukan untuk membahas seputar swakelola proyek konstruksi yang akan dijalankan di wilayah Kabupaten Natuna.
Kepala KP2KP Ihsanul Zikri dan Pelaksana KP2KP Andrean Rifaldo menyambut kehadiran para tamu. Keduanya menyampaikan tata cara pemenuhan kewajiban perpajakan yang harus dipenuhi dalam swakelola konstruksi.
“Setiap transaksi pembelian barang dan jasa yang dilakukan dalam proyek swakelola harus dipungut PPN (Pajak Pertambahan Nilai) oleh tim pengelola dari dinas,” ujar Zikri. Lebih lanjut, Zikri juga menyampaikan bahwa tim pengelola harus memotong PPh (Pajak Penghasilan) Pasal 21 dan Pasal 22 apabila melakukan pembayaran upah dan pembelian barang.
Selanjutnya, Andrean juga menyampaikan bahwa atas transfer anggaran yang dilakukan dari BPKPD kepada tim pengelola di bawah Dinas PUPR bukanlah merupakan transaksi yang terutang PPN maupun PPh. “Pemotongan dan pemungutan pajak baru dilakukan apabila anggaran telah dibelanjakan untuk transaksi kepada rekanan,” ungkap Andrean.
Dengan audiensi ini, Dinas PUPR dan BPKPD Natuna merasa terbantu atas penjelasan yang diberikan agar dapat memenuhi ketentuan perpajakan yang berlaku. Selain itu, kedua instansi pemerintah daerah tersebut juga mengungkap akan terus melakukan konsultasi lanjutan seputar swakelola pembangunan yang akan dijalankan di wilayah Kabupaten Natuna.
Pewarta: Andrean Rifaldo |
Kontributor Foto: |
Editor: M. Adhi Darmawan |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 105 views