
Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Mukomuko mengunjungi Kantor Kecamatan Kota Mukomuko dalam rangka sosialisasi terkait pemadananan Nomor Induk Kependudukan (NIK) menjadi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dan pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan terhadap Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kabupaten Mukomuko khususnya ASN di Kecamatan Kota Mukomuko (Senin, 6/3). Acara sosialisasi berlangsung di Kantor Kecamatan Kota Mukomuko Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Pasar Mukomuko, Kecamatan Kota Mukomuko, Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu.
Pada kunjungan yang dilakukan, Kepala KP2KP Mukomuko Tomi Wiranto dan pelaksana KP2KP Mukomuko Dewa Gede Krisna Pradana bertemu langsung dengan Riskomal selaku staf Kecamatan Kota Mukomuko dan pegawai Kecamatan Kota Mukomuko lainnya. Pada pertemuan tersebut Tomi mengajak para ASN di lingkungan Kecamatan Kota Mukomuko untuk segera melakukan pemadanan NIK menjadi NPWP serta melaporkan SPT Tahunan. Selain itu pada kunjungan tersebut dilakukan pula pemasangan x-banner terkait pemadanan NIK menjadi NPWP di ruang pelayanan kantor kecamatan agar menjadi pengingat bagi ASN dan masyarakat sekitar yang datang.
Adapun terhadap kewajiban pelaporan SPT Tahunan tahun pajak 2022 dan pemadanan NIK menjadi NPWP bagi para ASN di Kabupaten Mukomuko telah sesuai dengan Surat Edaran Bupati nomor 130/22/A.1/I/2023 tanggal 13 Januari 2023 tentang Pelaporan SPT Tahunan ASN Pemerintah Kabupaten Mukomuko dan Surat dari Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mukomuko nomor 130/33/B.1/I/ 2023 tanggal 26 Januari 2023 tentang Pemutakhiran Data Profil Perpajakan bagi ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Mukomuko. Untuk itulah KP2KP Mukomuko aktif melakukan kunjungan ke instansi-instansi pemerintah daerah dalam rangka mensosialisasikan aturan ini.
“Untuk Kecamatan Kota Mukomuko, dari 41 ASN yang ada, masih banyak yang belum melaporkan SPT Tahunan dan pemadanan NIK menjadi NPWP,” ungkap Tomi pada saat sosialisasi. “Kami siap untuk melakukan asistensi terhadap ASN yang belum melaksanakan kewajibannya tersebut,” tambah Tomi.
Akhir dari kunjungan dilakukan foto bersama didepan x-banner yang dipasang oleh KP2KP Mukomuko.
Pewarta: Tomi Wiranto |
Kontributor Foto: Dewa Gede Krisna Pradana |
Editor: Raden Rara Endah Padminingrum |
- 27 views