Kantor Pelayanan Pajak Pratama (KPP) Pratama Serang Barat melakukan jemput bola dengan membuka helpdesk SPT Tahunan untuk membantu para pegawai di lingkungan Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Banten dalam melaporkan SPT Tahunannya di Kota Serang (Selasa, 8/3).
Layanan yang diberikan pada helpdesk ini adalah layanan e-fin serta asistensi penyampaian SPT Tahunan secara e-filing serta konsultasi terkait Program Pengungkapan Sukarela (PPS). Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 8 sampai dengan 10 Maret 2022 dengan koordinator Supervisor Pemeriksa Pajak didampingi Account Representative dan pelaksana.
Jemput Bola dengan membuka helpdesk di kantor ini dimaksudkan untuk lebih menjangkau para Wajib Pajak, sehingga wajib pajak dapat terdorong untuk mengikuti PPS dan melaporkan SPT Tahunan.
- 9 views