Mengusung isu kesehatan yang merupakan salah satu topik yang menjadi fokus utama penyelenggaraan G20 (Group of Twenty) tahun ini, Kemenkeu one di wilayah Kepulauan Bangka Belitung gelar aksi simpatik dalam bentuk jalan santai di Taman Wilhelmina Kota Pangkal Pinang dukung perhelatan G20 (Jumat, 25/2).

Kegiatan jalan santai ini diikuti oleh 4 unit eselon II Kementerian Keuangan di wilayah Kepulauan Bangka Belitung dan unit-unit vertikal di bawahnya yaitu Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Sumsel dan Kepulauan Bangka Belitung (Kanwil DJP Sumsel danKep. Babel), Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Sumatera Bagian Timur (Kanwil DJBC Sumbagtim), Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara Sumatera Selatan, Jambi, dan Bangka Belitung (Kanwil DJKN Sumsel, Jambi, dan Babel), dan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan Prov. Bangka Belitung (Kanwil DJPb Prov. Babel).

Group of Twenty atau yang lebih dikenal dengan nama G20, adalah sebuah forum utama kerjasama ekonomi internasional yang beranggotakan negara-negara dengan perekonomian besar di dunia yang terdiri dari 19 negara dan 1 lembaga Uni Eropa.

Di tahun 2022 ini, Indonesia terpilih pertama kalinya sebagai ketua forum G20. Tema yang diusung pada perhelatan G20 tahun ini adalah Recover Together, Recover Stronger yang mempunyai makna bahwa Indonesia ingin mengajak seluruh dunia untuk bahu-membahu, saling mendukung untuk pulih bersama, serta tumbuh lebih kuat dan berkelanjutan.

Kepala Kanwil DJPb Prov. Babel, Edih Mulyadi, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata dukungan kemenkeu one wilayah Kepulauan Bangka Belitung untuk menyemarakkan dan menggaungkan perhelatan G20 sekaligus penghargaan kepada pahlawan masa kini yaitu para Wajib Pajak.

Romadhaniah, Kepala Kanwil DJP Sumsel dan Kep. Babel, dalam kesempatan tersebut, menyampaikan harapan dengan adanya kolaborasi ini,sinergi antar unit eselon I di Kemenkeu khususnya di Kep. Babel makin kuat dalam mewujudkan Kemenkeu One.

Sebagai penutup, kegiatan diisi dengan pemberian penghargaan kepada Wajib Pajak di Wilayah Prov. Kep. Babel yang telah memberikan kontribusi terhadap penerimaan pajak di tahun 2021.

Kegiatan jalan santai ini diselenggarakan dengan tetap mejalankan dan menjaga protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19.